...

Strategi Investasi dengan Reksa Dana Bagi Millenial

Strategi Investasi dengan Reksa Dana Bagi Millenial

bahasforex.com – Apakah anda tertarik berinvestasi Reksadana? Maka anda harus mengetahui strategi investasi dengan reksa dana bagi millenial yang bisa anda simak sebagai berikut.

Sebagaimana yang kita ketahui bersama, Indonesia merupakan salah satu negara dengan penduduk millenial terbanyak didunia dimana millenial sendiri merupakan generasi dengan kelahiran 1980-2000 dan bahkan diprediksi, hingga pada tahun 2025, tenaga kerja generasi milenial akan meningkat sampai 75 persen. Tentunya bukan jumlah yang sedikit dengan negara berpenduduk 250 juta lebih.

Apabila anda termasuk kaum millenial yang masih produktif hingga sekarang maka perlu anda ketahui bahwa pentingnya menerapkan pengelolaan keuangan yang baik sehingga anda bisa mewujudkan apa yang menjadi cita-cita anda sekaligus mengamankan masa tua anda nantinya. Adapun salah satu cara cerdas untuk mencapai hal tersebut adalah memulai berinvestasi dan apabila anda bingung memilih investasi yang aman untuk pemula maka anda bisa berinvestasi dengan Reksadana.

Baca juga Begini Formula Matematika untuk Prediksi Investasi

Mengapa memilih reksadana? Karena dengan Reksa Dana, anda dapat melakukan Investasi dengan setoran awal rendah minimal Rp100.000. Selain itu, investasi yang anda simpan pada Reksa Dana dapat dicairkan kapan saja serta tidak dikenakan pajak.

Agar investasi sesuai dengan yang anda harapkan, maka anda bisa menyimak strategi investasi dengan reksadana bagi millenial yang bisa anda simak sebagai berikut.

Strategi Investasi dengan Reksa Dana Bagi Millenial

Strategi Investasi dengan Reksa Dana Bagi Millenial

Menentukan Tujuan Investasi

Hal pertama yang harus anda miliki adalah tujuan anda berinvestasi, tujuan ini ditentukan dengan menentukan apa yang ingin dicapai dengan investasi tersebut. Sebut saja contohnya seperti membei rumah, mobil dan lain sebagainya.

Baca juga Begini Cara Investasi agar Kaya di Masa Depan

Melakukan Estimasi nilai dan kapan deadline target investasi

Apabila anda sudah menentukan tujuan anda berinvestasi, maka langkah selanjutnya adalah menentukan nilai dalam rupiah berapa besaran yang harus anda capai secara realistis sesuai kondisi saat ini. Kemudian anda menentukan deadline kapan target investasi ini harus tercapai. Contohnya untuk Down Payment cicilan rumah membutuhkan sekitar Rp100.000.000 dan diharapkan terpenuhi dalam waktu 4 tahun dan seterusnya.

Memperhitungkan Inflasi

Setelah memiliki Tujuan Investasi yang spesifik beserta nilai dan deadlinenya. Maka anda juga perlu memperhitungkan inflasi untuk mengantisipasi ketika target investasi anda mengalami kenaikan harga.

Baca juga Tips Mengajukan Kredit Tanpa Agunan untuk Investasi Tanpa Modal

Memilih Reksa Dana yang sesuai dengan Tujuan Investasi

Sekedar informasi, Reksa Dana memiliki beberapa Jenis Reksa Dana yang menyesuaikan kebutuhan investornya dimana jenis-jenis Reksa Dana ini sudah dikelompokkan sesuai tingkat risk dan return yang dimiliki jenis Reksa Dana tersebut.

Secara garis besar, berikut jenis Reksa Dana yang bisa menjadi pilihana anda dibawah ini.

  • Periode Periode 1-3 tahun = Reksa Dana Pendapatan Tetap.
  • Periode 3-5 tahun = Reksa Dana Campuran.
  • Periode lebih dari 5 tahun = Reksa Dana Saham.

Menghitung jumlah berapa yang perlu anda Investasikan per bulan

Dan terahir, anda perlu menghitung berapa uang yang perlu anda sisihkan untuk diinvestasikan ke Reksa Dana, dimana angkat tersebut berdasarkan berapa sisa pemasukan anda yang free dan bebas tanpa mengganggu pengeluaran bulanan anda. Tetapi juga cukup untuk mewujudkan tujuan investasi anda dimasa depan.

Demikian informasi mengenai strategi investasi dengan reksa dana bagi millenial. Perlu anda catat dimana pada saat anda masih muda dan produktif maka penting untuk mengelola pemasukan anda agar berguna dimasa depan dan bukan hanya sekedar menghabiskan saja.

Tinggalkan komentar